Para pengguna jalan, diharapkan untuk menghindari Jl. Pemuda Raya, Rawamangun, Kecamatan Pulogadung, Minggu (23/11). Pasalnya, mulai pukul 06.00-11.00 WIB, jalan tersebut mulai dari persimpangan Arion-persimpangan Tugas akan ditutup, terkait pelaksanaan Hari Bebas kendaraan Bermotor (HBKB).
Kecuali warga yang menaiki angkutan umum busway, pengguna kendaraan bermotor lainnya diminta untuk memilih jalur alternatif lain selama pelaksanaan HBKB tersebut. Pihak Sudin Perhubungan Jakarta Timur sendiri telah melakukan pengalihan arus lalu lintas sehubungan kegiatan tersebut.
“Petugas kami akan berjaga di kawasan Jalan Pemuda untuk mengatur arus lalu lintas selama pelaksanaan HBKB. Diharapkan, para pengguna jalan untuk memilih jalur-jalur alternatif yang ditetapkan,” kata Kasudin Perhubungan Jakarta Timur, Ir. Benhard Hutajulu, M.T, dalam siara persnya, Kamis (20/11).
Menurutnya, ruas jalan yang ditutp mulai dari persimpangan Jl. Pemuda-Jl. Paus (Arion) sampai dengan persimpangan Jl. Pemuda-Jl. Bekasi Raya (Tugas). Bagi kendaraan dari Jl. Ahmad Yani dan Jl. Pemuda yang akan menuju ke Jl. Raya Bekasi, disarankan dapat melalui Jl. Pemuda-Jl. Balap Sepeda-Jl. Kayu Putih-Jl. Perintis Kemerdekaan dan masuk Jl. Raya Bekasi. Jalur alternatif lainnya, para pengguna kendaraan bermotor juga dapat melalui Jl. Pemuda-Jl. Balap Sepeda-Jl. Kayu Putih Selatan-Jl. Taruna dan masuk Jl. Raya Bekasi.
Bagi kendaraan dari Jl. Ahmad yani dan Jl. Pramuka yang akan menuju kawasan industri Pulo Gadung atau Jl. Raya Bekasi, disarankan dapat melalui Jl. Pemuda-Jl. Paus-Jl. Penggambiran-Jl. Alu Alu-Jl. Jatinegara Kaum dan masuk ke Jl. Raya Bekasi.
Selain itu kendaraan dari Jl. Ahmad Yani dan Jl. Pramuka yang akan menuju ke Jl. Pahlawan Revolusi atau Pondok Bambu, disarankan dapat melalui Jl. Pemuda-Jl. Paus-Jl. Pegambiran-Jl. Alu Alu-Jl. Jatinegara Kaum-Jl. Raya Bekasi-Jl. Pahlawan Revolusi.
Pihak Sudin Perhubungan Jakarta Timur juga menyarankan, bagi kendaraan dari Jl. Balap Sepeda dan Jl. Kayu Putih yang akan menuju ke Jl. Pahlawan Revolusi atau Pondok Bambu, dapat melalui Jl. Paus-Jl. Pegambiran-Jl. Alu Alu-Jl. Jatienagara Kaum-Jl. Raya Bekasi.
Sementara untuk kendaraan dari Jl. Pahlawan Revolusi yang akan menuju ke Jl. Ahmad Yani dan Jl. Pemuda, disarankan dapat melalui Jl. Raya Bekasi-Jl. Jatinegara Kaum-Jl. Alu Alu-Jl. Pegambiran-Jl. Paus-Jl. Pemuda. Sedanghkan untuk kendaraandari Jl. Raya Bekasi yang akan menuju ke Jl. Ahmad Yani dan Jl. Pemuda, dapat melalui Jl. Jatinegara Kaum-Jl. Alu Alu-Jl. Pegambiran-Jl. Paus dan masuk Jl. Pemuda.
Pelaksanaan HBKB sendiri telah rutin dilakukan pada minggu ke empat setiap bulannya. Kegiatan ini umumnya dimanfaatkan masyarakat Jakarta Timur, untuk berolahraga dan sepedaan, sekaligus sebagai ajang interaksi antar warga.
Kegiatan ini sendiri secara rutin dihadiri Walikota Jakarta Timur Drs. H.R. Krisdianto, M.Si dan para pejabat lainnya. Walikota juga melakukan senam dan sepeda santai bersama masyarakat. (Rodin Daulat/Kominfomas JT)