Wali Kota Dorong Produk UMKM Jakarta Timur Dipasarkan IKEA JGC

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, mengharapkan Toko IKEA Jakarta Garden City (JGC) yang telah diresmikan, Kamis (30/9/2021), dapat bersinergis dalam meningkatkan kerja sama dan koordinasi guna membantu dan membangkitkan industri UMKM di masa pandemi Covid-19.

Wali Kota mengatakan, kehadiran Toko IKEA JGC ini merupakan wadah sebagai gerai yang menjual produk rumah tangga yang dapat membangkitkan Usaha Mikro Kecil Menengah UMKM dan mendongkrak perekonomian masyarakat melalui potensi UMKM di wilayahnya.

Hal itu disampaikan Wali Kota agar Toko IKEA JGC mampu memberikan ruang bagi usaha kecil menengah sesuai Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 2 Tahun 2018 tentang Perpasaran pada Pasal 42 Ayat 4 yang mengamanatkan bahwa pengelola pusat pembelanjaan wajib menyediakan ruang usaha sebesar 20 persen, dihitung berdasarkan luas efektif lantai usaha pusat pembelanjaan yang dikelola.

“Kita harapkan itu, jadi berbagai produk hasil binaan tiap pengampu dari berbagai UKPD bisa hadir meraimakan di toko IKEA sebagi wujud mempertahankan produk dalam negeri,” kata Wali Kota.

Wali Kota terus mengingatkan kepada seluruh pelaku UMKM di Jakarta Timur agar terus meningkatkan kualitas dan inovasi produknya, sehingga nantinya dapat dipromosikan ke pasar wisata internasional melalui `Teras Indonesia` yang telah disediakan.

“Ini menjadi perhatian kita bersama, pembinaan dan monev (monitoring dan evaluasi) akan terus dilakukan, sehingga pelaku UMKM dapat meningkatkan kualitas produk yang akan dipasarkan,” tandasnya. (AJ)