PMI Kota Jakarta Timur menyerahkan secara simbolis kepada Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Hendra Hidayat, bantuan suplemen, vitamin dan mineral dari Nutrillite Little Bits, di Ruang Pola Lantai II Blok A Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Senin (18/10/2021). Bantuan ini merupakan kerjasama PMI Kota Jakarta Timur bersama Amway.
“Bantuan yang diterima sebanyak 680 dus dan nantinya akan diberikan kepada 5.100 balita di 23 RW wilayah Jakarta Timur, khusus keluarga kurang mampu,” ujar Hendra.
Ia berharap, bantuan tersebut akan menambah kekebalan tubuh dan meningkatkan gizi anak di masa pandemi Covid 19 saat ini, serta keluarga yang membutuhkan.
Sementara itu, Ketua PMI Kota Jakarta Timur , Krisdianto, menjelaskan, bantuan ini adalah salah satu bentuk komitmen Amway dalam mengurangi angka gizi kurang di Indonesia dan masuk dalam program CSR mereka dengan memberikan suplemen, vitamin dan mineral Nutillite Little Bits.
“Saya harap dari kegiatan ini diharapkan membantu mengembangkan semangat anak-anak di Indonesia dengan memastikan kecukupan gizi bagi mereka," ujarnya. (JS)