Kelurahan Cipinang Gencarkan Sosialisasi PSN dan Prokes di Warga RW 14

Jajaran Kelurahan Cipinang bersama para Kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) dan Tim Penggerak PKK terus menggencarkan sosialisasi Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dan protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid 19.

Kali ini, sosialisasi PSN dan prokes secara berkeliling dari rumah warga ke rumah warga lainya yang difokuskan terhadap lingkungan warga RW 14 Kelurahan Cipinang, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Lurah Cipinang, Watini, mengatakan, kegiatan tersebut digelar sebagai upaya dalam menekan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) sekaligus menekan penyebaran Covid 19 di lingkungan warganya.

“Ini kegiatan rutin tiap Jumat dalam memberikan ingatan bagi seluruh warga untuk tetap menjaga protokol kesehatan 5M dan lakukan 3M serta PHBS setiap masing-masing rumah guna menekan ancaman DBD dan penularan Covid 19,” katanya saat dikonfirmasi, Jumat (19/11/2021).

Ia menyampaikan, kedua virus tersebut merupakan penyakit mudah menular yang harus diantisipasi. Covid 19 adalah virus yang menyerang sistem pernapasan, sedangkan DBD virus yang berasal dari gigitan nyamuk Aedes Aegypti.

Dengan itu, dengan mengedepan protokol kesehatan serta pola hidup bersih dan sehat kedua itu tak cukup dihafal, butuh konsistensi implementasi keduanya dari seluruh warga, terlebih saat ini telah memasuki perubahan iklim.

“Marilah kita bersama menjaga kebersihan lingkungan dan lakukan 3M serta tetap menerapkan prokes 5M. Ancaman Covid 19 masih belum usai dan kita juga harus terus mengupayakan pencegahan ancaman DBD,” pungkasnya. (AJ)

Foto Dok. Kelurahan Cipinang