Separuh Usulan Warga Musrenbang Kelurahan Batu Ampar Dikerjakan Tahun 2022

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, membuka secara daring Musyawarah Perencanaan Pembangunanan (Musrenbang) Kelurahan Batu Ampar di Ruang Rapat Khusus Walikota, Gedung Blok A, Lantai II, Kantor Walikota Jakarta Timur, Jumat (28/1/2022).

Musrenbang Kelurahan Batu Ampar memiliki 114 usulan dengan total anggaran Rp18,6 miliar dengan rincian 94 usulan fisik dan 20 usulan non fisik.

“Saya membantu untuk usulan warga bisa dikerjakan tahun ini dan alhamdulillah sudah separuhnya usulan warga dapat dikerjakan tahun ini. Kalau bisa tahun ini kenapa harus menunggu tahun depan, agar warga merasakan hadirnya Pemerintah baik dar provinsi tingkat Kota, Kecamatan dan Kelurahan," ujarnya.

Ia berharap, usulan prioritas warga dapat bermanfaat dan dapat langsung dirasakan, sehingga permasalahan di wilayah Jakarta Timur dapat terselesaikan dengan adanya Musrenbang ini. (JS)