Lahan Pemda Di Cibubur Bertahun-Tahun Jadi Tempat Sampah

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana, meninjau langsung lahan Pemerintah Daerah (Pemda) seluas satu hektare yang dijadikan tempat sampah oleh warga selama bertahun-tahun di Jalan Makam Barat RT 007/RW 012 Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas, Minggu (6/3). Terlihat tumpukan sampah dilahan Pemda tersebut, setinggi satu hingga dua meter.

“Saya meninjau langsung disana, lahan yang cukup luas, tapi sayangnya lahan itu sudah lama tidak diurus oleh pengelola, mungkin pengelolanya dari Sudin Pertamanan,” kata Walikota usai membuka e-Musrenbang di Kelurahan Pondok Kelapa.

Bambang menduga, lahan tersebut tidak dikoordinir dengan baik sehingga dijadikan lahan pembuangan sampah oleh warga. “Lahan ini tidak dikoordinir dengan baik, akhirnya dijadikan pembuangan sampah oleh masyarakat sekitar satu sampai dua meter. Tapi dugaan saya, bukan menuduh, jadi selain warga sekitar yang membuang sampah, juga dugaan saya warga yang melintas dari arah Depok menuju Jakarta membawa sampah dan membuangnya disitu, karena banyak sampah yang menyangkut dipagar lahan itu,” tambahnya.

Dalam hal ini, Bambang menghimbau, perlu diatasi dengan cepat lahan tersebut dimanfaatkan untuk dijadikan Ruang Terbuka Hijau (RTH) atau Rumah Susun mengingat lokasi lahan sangat strategis. “Kalau menurut saya harus diatasi dengan cepat, agar tidak terjadi penumpukan sampah. Dan memanfaatkanya bisa dijadikan RTH, kalau memang tidak, semua tidak, lapor saja ke Pak Gubernur serahkan saja informasikan ke Perumnas karena Pak Gubernur sangat membutuhkan rumah susun. Itu sangat bagus loh, jadi Jakarta Timur, di ujung utara ada rumah susun Rawa Bebek, Tipar dan Pulogebang dan diujung selatan kita punya Cibubur,” pungkasnya. (Ajid/Kominfomas JT)