Sudin Nakertrans Jakarta Timur Gelar Pelatihan Membuat Aneka Kue

Sudin Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertrans) Kota Administrasi Jakarta Timur menggelar Pelatihan Membuat Aneka Kue angkatan ketiga, Rabu (13/7/2022).

Pelatihan yang dibuka oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah ini berlangsung selama 13 - 19 Juli 2022 di Kantor Suku Dinas Nakertrans dan Energi Kota Administrasi Jakarta Timur, Lantai 4 Gedung Blok B1, Kantor Walikota Jakarta Timur.

Kadis Nakertrans dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pelatihan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus untuk menurunkan angka pengangguran di Jakarta. Para peserta pun akan mendapatkan sertifikat dan bantuan modal alat usaha berupa alat mixer dan oven.

"Kepada para peserta pelatihan Saya minta manfaatkan kesempatan ini secara maksimal. Harus ada semangat untuk belajar dan membuka jejaring dengan semus pihak. Karena di era digital ini semua transaksi dilakukan secara online, sehingga peserta juga harus paham teknologi," kata Andri.

Ia berharap, setelah pelatihan, peserta bisa mempraktikkannya langsung di rumah untuk berwirausaha dan mempromosikan produknya bisa dilakukan melalui E-Order. Hal ini juga sudah diterapkan di Pemprov DKI bahwa untuk membantu pemasaran melalui program Jumat Beli Lokal dan lainnya.

Sementara, Kasudin Nakertrans Kota Administrasi Jakarta Timur, Galuh Prasiwi mengatakan, Pelatihan Membuat Aneka Kue ini diikut oleh 10 peserta dari 5 Kecamatan, yakni Cakung, Duren Sawit, Pulo Gadung, Matraman, dan Jatinegara dengan masing – masing 25 peserta.

Adapun Jenis kue yang diajarkan dalam pelatihan ini di antaranya aneka puding, makaroni cheese dan sebagainya. 

“Dengan adanya pelatihan pembuatan aneka kue ini diharapkan para peserta dapat mengikuti dengan tekun dan jika ada yang kurang paham bisa bertanya langsung pada instrukturnya langsung. Agar mereka benar - benar memiliki ilmu yang bermanfaat sebagai modal untuk berwirausaha,” jelasnya.

Galuh menyampaikan, pelatihan berikutnya akan digelar pada tanggal 21 - 27 Juli dari kecamatan lainnya dan pelatihan angkatan terakhir akan digelar pada awal Agustus mendatang. (JS)

Foto Dok. Sudin Nakertrans Kota Administrasi Jakarta Timur