Gandeng BIN, Kelurahan Pondok Kopi Gelar Vaksinasi Covid 19 di Rawadas

Dalam rangka percepatan capaian vaksinasi Covid 19, Kelurahan Pondok Kopi berkolaborasi bersama Badan Inteligen Negara (BIN) menggelar vaksinasi booster di Sekretariat RT 006/RW 03 Rawadas Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (26/7/2022).

Vaksinasi booster berlangsung selama 25 - 27 Juli 2022 di Sekretariat RW 03, sedangkan pada 28 - 29 Juli 2022 akan diselenggarakan di RPTRA Arabika Jalan Arabika III, wilayah Kelurahan Pondok Kopi Kecamatan Duren Sawit.

"Kita adakan di sini karena merupakan wilayah padat penduduk dan capaian vaksinasi booster masih rendah atau masih banyak yang belum divaksin, sehingga Kami melakukan jemput bola,” kata Ketua Gugus Tugas Covid 19 Kelurahan Pondok Kopi, Ega Arimurti.

Ia menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi turut dibantu oleh Puskesmas Kelurahan Pondok Kopi, pengurus RT/RW dan LMK. Ega melihat antusias warga tampak dari jumlah yang hadir melebihi target, dari 150 orang menjadi 225 orang.

“Melihat animo masyarakat pada hari ini cukup tinggi, maka kemungkinan bisa mencapai angka yang sama seperti yang kemarin,” katanya.

Selain itu, Ega berharap, bagi warga yang belum divaksin untuk datang untuk divaksin dan ini menjadi kesempatan baik karena lokasi vaksinasi dekat dengan rumah, serta bisa mendapatkan hadiah bagi yang sudah divaksin.

“Untuk hari ini disediakan 100 liter bagi warga yang datang divaksin lebih awal, untuk memancing minat warga untuk mengikuti vaksinasi Covid 19 booster," tutupnya. (JS)

Foto Dok. Sudin Kominfotik Jakarta Timur - Jonathan P. S.