Gubernur DKI Jakarta Buka Flona 2022, Jakarta Timur Angkat Tema Kicir-kicir

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membuka Pameran Flora dan Fauna (FLONA) 2022 yang akan berlangsung di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/8/2022). Pameran akan berlangsung selama sebulan, mulai 26 Agustus hingga 26 September 2022.

"Alhamdulilah, tahun ini Jakarta sebagai Kota Kolaborasi kembali mengadakan Pameran FLONA yang selalu ditunggu warga setiap tahunnya. Mengingat, dua tahun terakhir pameran ini tidak dilaksanakan karena adanya pandemi di Jakarta. Meski demikian, seperti yang kita ketahui bersama, pada masa pandemi tersebut minat masyarakat terhadap tanaman hias meningkat dengan pesat terutama pada tahun 2020-2021," ujar Gubernur Anies.

Kota Administrasi Jakarta Timur membuka stand dengan mengangkat sub tema "Kicir-kicir". Arti dari tema ini tak lepas dari kolaborasi, tiangnya yaitu peran serta pihak ketiga, baling kicir-kicirnya yaitu warga masyarakat dan dinamonya adalah Wali Kota dan para UKPD.

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Administrasi Jakarta Timur, Djauhar Arifin, menjelaskan, ketiga komponen itu bersatu dan dianalogikan dapat memberikan kesejukan dari angin yang berhembus dari kicir-kicir itu.

"Sebuah kincir pada akhirnya dapat menciptakan sebuah angin sejuk bagi masyarakat setempat.  Sebuah kincir dapat menciptakan hembusan angin yang dapat menghibur dan menyejukkan hati bagi banyak masyarakat sekitarnya," kata Djauhar Arifin.

"Simbol ini menganalogikan bahwa kota Jakarta Timur sebagai kota industri terkesan panas dan gersang, sehingga simbol kicir-kicir ini dapat menghadirkan angin segar di wilayah Jakarta Timur," lanjutnya.

Menurut Djauhar Arifin, stand Jakarta Timur dibuat dengan kolaborasi simpel.  Taman dengan kreasi serta inovasi yang sangat sederhana dan dapat diaplikasikan di lingkungan.
Wali Kota Administrasi Jakarta Timur  M.Anwar bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kota Administrasi Jakarta Timur Diah Anwar, dan Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Kusmanto juga turut hadir dalam pembukaan Flona 2022.
(JS/OS/SW)