Wali Kota dan KPPPA RI Jalin Komitmen Transportasi Ramah Perempuan & Anak

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Administrasi Jakarta Timur, Diah Anwar, menghadiri kegiatan Perempuan Berdaya, Perempuan Berbudaya, Indonesia Maju, di Stasiun Velodrome LRT Jakarta, Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Minggu (30/10/2022).

Kegiatan diselenggarakan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) RI, yang langsung dihadiri Menteri PPPA RI, I Gusti Ayu Bintang Puspayoga, juga Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi DKI Jakarta, Mirdiyanti Heru Budi Hartono.

I Gusti Ayu Bintang Puspayoga mengatakan, kegiatan tersebut sekaligus penandatangan komitmen bersama pelayanan transportasi umum ramah perempuan dan anak. Hal tersebut hasil kolaborasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Light Rapid Transit (LRT) Jakarta. Selain juga diluncurkan Care Center Pos SAPA LRT Jakarta (Carla) 021-508 999 09.

“Mudah-mudahan apa yang dilakukan hari ini bisa menjadi inspirasi, karena ketika kita bicara masalah kekerasan, kekerasan itu bisa terjadi di mana pun, kapanpun, dan kepada siapapun. Kalau kita sudah bergerak bersama seperti ini, mudah-mudahan isu-isu yang berkaitan dengan kekerasan seksual ini bisa diminimalisir, kita tidak menyelesaikan di hilir saja hulu akan menjadi penting, makanya gerakan-gerakan seperti ini, komitmen bersama akan menjadi penting dilakukan oleh semua stakeholder,” ujarnya.

Senada dengan Menteri PPPA RI, Wali Kota menyampaikan, mendukung pelayanan transportasi ramah perempuan dan anak. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah melakukan berbagai inovasi, yang diantaranya setiap moda transportasi umum terpasang Close Circuit Televisionn (CCTV) untuk pemantauan secara real time (respon langsung), panduan pengaduan saat terjadi kekerasan seksual, integrasi Jakarta Siaga 112 dengan hotline UPT P2TP2A dan pelaksanaan kampanye populer pencegahan kekerasan di halte-halte secara kolaboratif dengan membentuk Pos Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA).

“Apresiasi dan penghargaan patut kita berikan atas pelayanan PT. LRT Jakarta mendukung terwujudnya transportasi ramah perempuan dan anak di Jakarta. Semoga jerih payah dan kerja keras kita semua memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat dan kemajuan Jakarta,” ungkapnya.

Kegiatan itu juga diwarnai peragaan busana batik khas Jakarta Butom, yang diperagakan dalam kabin LRT, dari Stasiun Velodrome LRT Jakarta - Stasiun Pegangsaan Dua LRT Jakarta, sebagai kampanye layanan transportasi ramah perempuan. (AD)