Wali Kota Buka Pembahasan 52 Usulan Warga di Musrenbang Kelurahan Kebon Pala

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M.Anwar, memimpin kegiatan Sidang Kelompok Musrenbang Kelurahan Kebon Pala, di Ruang Aula Lantai 3 Kantor Kelurahan Kebon Pala, Rabu (22/2/2023).

Total usulan dari 12 RW di Kelurahan Kebon Pala terhimpun sebanyak 52, dengan total anggaran sebanyak Rp88,7 miliar. Prioritas usulan Kelurahan Kebon Pala terdiri dari Sudin Bina Marga 22 usulan, Sudin Sumber Daya Air 15 usulan dan Sudin Perhubungan 7 usulan.

“Saya mengapresiasi pelaksanaan tahapan Sidang Kelompok Kelurahan Kebon Pala sebagai bagian dari Musrenbang tingkat kelurahan dan kecamatan. Pembahasan yang dilakukan dinilainya cukup produktif, sehingga bisa mengefisiensi perencanaan dengan mengakomodir sebanyak 37 usulan pembangunan untuk dilakukan pada tahun ini,” kata Wali Kota.

Dijelaskan Anwar, materi usulan dan pembahasan yang dilakukan dalam Sidang Kelompok Kelurahan Kebon Pala itu sesuai dengan arahan PJ Gubernur. Seluruh usulan juga telah sesuai arahan Pj Gubernur terkait program kemacetan, banjir dan kesehatan.

“Alhamdulillah bisa dikerjakan 37 usulan. Berarti ini efisiensi sesuai arahan Pj Gubernur dan anggaran tidak membengkak di tahun depan,” imbuh Wali Kota.

Dengan begitu, diharapkannya program Pj Gubernur DKI Jakarta benar-benar bisa terealisasi karena terserap hingga lapis bawah. Untuk memastikan rencana pembangunan, Wali Kota memastikan, bakal ada monitoring dan evaluasi yang dilakukan.

“Ke depan, saya berpesan pada warga kita akan memasuki tahun politik. Tetap jaga persatuan dan jangan terpecah belah karena beda pilihan adalah hal biasa," tegasnya.

Ketua RW 12 Kelurahan Kebon Pala, Muhammad Rosyid mengapresiasi pelaksanaan Musrenbang tahun ini, yang bisa mengakomodir usulan penuntasan saluran utama di lingkungan permukiman warga sepanjang 740 meter di Jalan Jengki.

“Tahun ini lebih baik karena tidak banyak birokrasi dan ditindak lanjuti langsung,” ujar Rosyid. (JS)