Pemkot Jakarta Timur dan PT Antam Akan Tanam 1.500 Pohon Produktif dan Pelindung

Jakarta Timur, (21/11/2023) – Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menerima audensi PT Antam Tbk di Ruang Tamu Walikota, Gedung Blok A, Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (21/11/2023). Audiensi membahas penanganan lingkungan, khususnya, polusi udara dengan menanam pohon produktif dan pohon pelindung.

Dalam pertemuan itu, PT Antam Tbk memberikan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa 1.500 pohon produktif dan pohon pelindung. Nantinya, pohon-pohon itu akan dibagikan ke-10 kecamatan se-Jakarta Timur agar manfaat penghijauan dapat dirasakan langsung seluruh masyarakat.

“Saya sebagai walikota mengapresiasi kepada PT Antam Tbk, yang telah membatu untuk menjaga suhu udara dan lingkungan dari polusi udara. Saya berharap untuk perusahaan lain yang ada di wilayah Jakarta Timur, bisa ikut serta membantu Pemerintah dalam penanganan segala hal, baik sifatnya sosial, pendidikan, dan penanganan stunting,” katanya.

General Manager PT Antam Tbk, Purwanto, menjelaskan bantuan CSR yang dilakukan PT Antam sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.

“PT Antam sebagai perusahaan BUMN sangat perduli dengan lingkungan, dimana kita mempunyai beberapa program CSR, yang salah satunya terkait lingkungan. Harapannya, pohon yang kita berikan ini bisa mendukung program pemerintah dalam menurunkan emisi karbon di Jakarta Timur,” ungkapnya. (ID)