Walikota Jakarta Timur Tinjau Urban Farming Anggur di RW 03 Kelurahan Jatinegara Kaum

Jakarta Timur, (12/1/2024) – Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meninjau urban farming anggur di RW 03, Kelurahan Jatinegara Kaum, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat (12/1/2024).

Walikota menjelaskan, budidaya tanaman anggur merupakan potensi ketahanan pangan di masyarakat dan budidaya anggur di RW 03 Kelurahan Jatinegara Kaum sukses menghasilkan 8 kilogram saat panen. Keberhasilan itu membuat Walikota berniat menambahkan media tanam anggur di lingkungan RW tersebut, sehingga di setiap sudut RW tersebut ditanami pohon anggur dan hasilnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat setempat.

“Ke depan kita akan fasilitasi pergola anggur (media tanam) supaya berkembang di RW 03 ini, betul-betul kampung anggur. Harapannya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di sini, terutama Pak RW tentunya bisa mengajak masyarakat bagaimana urban farming mulai dari anggur dan sebagainya. Bagaimana kita memanfaatkan semua perkarangan yang tidak termanfaatkan dengan baik termasuk lahan tidur untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua RW 03 Kelurahan Jatinegara Kaum, Suprapto, menyebutkan untuk budidaya tanaman anggur semua warga dilibatkan. Ia juga menjelaskan seluruh RT di RW 03 ditanami pohon anggur dengan swadaya masyarakat setempat.

Dalam satu tahun terakhir, sudah ditanam ratusan bibit anggur dan sudah panen selama tiga kali. Ada tiga jenis anggur yang ditanam yakni transfigurasi, everest, dan jupiter.

“Kalau di sini masing-masing warga di RT masing-masing mereka semua giat melakukan ini (budidaya tanaman anggur), jadi kita hampir semua RT di sini kita akan tanami anggur semua,” ucapnya. (AD)