Sidang Kelompok Musrenbang Kelurahan Cipinang Besar Selatan Hasilkan 44 Usulan

Jakarta Timur, (28/2/2024) – Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur, Kusmanto, membuka Sidang Kelompok Kelurahan Cipinang Besar Selatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2024 di Aula Kantor Lurah Cipinang Besar Selatan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (28/2/2024). Musrenbang membahas 44 usulan dari 10 RW, yang terdiri dari 34 usulan fisik dan 10 usulan barang. 

Ia menyebutkan dari 44 usulan, kurang lebih setengahnya dikerjakan tahun 2024 untuk usulan yang bersifat perbaikan fisik atau infrastruktur. Sisanya akan dikerjakan tahun 2025. Prioritas usulan di Musrenbang, di antaranya, penerangan jalan, perbaikan jalan, perbaikan dan pembangunan saluran.

“Kurang lebih yang dikerjakan tahun ini dari usulan di 2024 sekitar 40 persen, sisanya dikerjakan di tahun 2025,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua RW 010, Muhamad Asep Subhan, menyampaikan dirinya bersama warga mengusulkan perbaikan saluran, penerangan jalan di 21 titik dengan 11 titik akan dikerjakan tahun ini sedangkan sisanya tahun depan. Selain itu, mereka juga mengusulkan pembuatan speed trap, pengadaan alat olahraga tenis meja, dan pengadaan alat musik hadroh.

“Peninggian saluran air, jalan sama saluran air harus lebih tinggi jalan, itu yang utama. Saluran air dikerjakan tahun 2024, alhamdulillah volumenya kurang lebih 628 meter,” ungkapnya. (AD)