Dukung Smart City, Sudin Perindustrian dan Energi Jaktim Luncurkan Website

Berbagai inovasi terus dilakukan Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur dalam mendukung program Jakarta Smart City. Setelah akhir tahun lalu meluncurkan Smart System Penerangan Jalan Umum (PJU), kali ini diluncurkan website dengan alamat sdpe.jaktimkota.net.

Selain berisikan informasi seputar Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, website tersebut juga memberikan ruang bagi masyarakat untuk melaporkan lampu PJU yang mati atau rusak.Informasi atau pengaduan dari masyarakat tersebut diharapkan dapat memaksimalkan pelayanan PJU di wilayah Jakarta Timur.

Kepala Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, Tuti Kurniati mengatakan,  website  yang diluncurkan pihaknya tersebut untuk mendukung program Smart City yang digagas Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.

"Jadi, mulai saat ini warga bisa melaporkan kondisi PJU melalui website tersebut. Website ini juga terhubung ke aplikasi cepat respons opini publik (CROP) dan QLUE dalam program Smart City sebagaimana keinginan Bapak Gubernur," kata Tuti, saat menggelar jumpa pers di kantornya, Kamis (29/1).

Sebelum diluncurkannya website sdpe.jaktimkota.net, kata Tuti, masyarakat hanya bisa menyampaikan keluhannya melalui nomor telepon (021) 4603838 yang siaga selama 24 jam. Dirinya pun menjamin, laporan masyarakat yang masuk ke website sdpe.jaktimkota.net, akan ditindaklanjuti dengan cepat.

Selain menerima laporan kerusakan lampu PJU, website Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur juga dirancang untuk memasarkan produk-produk hasil industri kecil dan menengah (IKM). P ara pengrajin dan pengusaha IKM dapat memanfaatkan website sdpe.jaktimkota.net untuk memasarkan produk mereka.

“Kami bantu mempromosikan produk-produk IKM dari Jakarta Timur, dengan harapan akan semakin dikenal masyarakat luas dan berkembang,” kata Tuti. (Puji/Kominfomas JT)