Kelurahan Rawa Terate Panen Puluhan Kilogram Sayuran dan Buah-buahan

Jakarta Timur, (1/11/2024) – Kelurahan Rawa Terate melakukan panen sayuran dan buah-buahan hasil urban farming, Jumat (1/11/2024). Panen menghasilkan 15 kilogram sayuran sawi dan 5 kilogram anggur

Panen dipimpin Lurah Rawa Terate, Jainudin, juga diikuti jajaran Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Kota Administrasi Jakarta Timur dan Tim Penggerak PKK, diawali dengan memanen Kebun Berkah Bersama PPSU  RW 04. Panen dilanjutkan dengan memanen buah anggur di halaman Kantor Kelurahan Kelurahan Rawa Terate.

"Alhamdulillah, kita bisa panen sayuran dan buah anggur. Ini merupakan bagian upaya kita dalam menjaga kestabilan dan ketahanan pangan," kata Jainudin.

Ditambahkan Jainudin, hasil panen tersebut dapat dinikmati oleh warga sekitar, utamanya kepada balita sebagai penanggulangan stunting.

"Semoga hasil panen hari ini diharapkan dapat bermanfaat bagi warga setempat sekaligus mengajak mereka menggeluti pertanian perkotaan," pungkasnya. (AJ)