Pegawai Dan PPSU Kelurahan Pal Meriam Ikuti Lomba 17-an

Tidak mau ketinggalan dari masyarakat umum, para pegawai di Kantor Kelurahan Pal Meriam rayakan HUT Kemerdekaan RI dengan mengadakan aneka lomba. Tidak hanya diikuti para Pegawai Negeri Sipil (PNS), namun perlombaan tersebut juga diikuti petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), petugas kebersihan dan pertamanan di kelurahan tersebut.

“Kami sengaja mengadakan lomba 17-an, selain untuk merayakan Proklamasi Kemerdekaan RI juga menjalin keakraban dengan seluruh pegawai,” kata Lurah Pal Meriam Rasanto, disela-sela kegiatan lomba, Kamis (18/8).

Menurut Rasanto, seluruh pegawai dilibatkan dalam lomba-lomba tersebut, mulai dari PNS, PPSU, petugas kebersihan dan pertamanan. Rasanto mengatakan, di Kelurahan Pal Meriam sendiri tercacat ada 40 petugas PPSU, 7 petugas kebersihan dan 8 petugas pertamanan. Sementara untuk PNS dan Satpol PP berjumlah 15 orang.

“Mereka semua terlibat dalam lomba, mulai dari pejabat hingga staf ikut berpartisipasi,” kata Lurah Pal Meriam.

Dirinya berharap lewat kegiatan tersebut, akan muncul rasa peduli dan kebersamaan untuk membangun Kelurahan Pal Meriam. “Lewat momentum hari kemerdekaan ini kita timbulkan rasa kebersamaan dengan nilai-nilai cinta tanah air untuk membangun kota Jakarta yang bersih, nyaman dan tentram,” kata Rasanto.

Adapun lomba-lomba yang diadakan antara lain tarik tambang, joget balon, main bola balon memakai sapu lidi, lomba balon air memakai pacul dan membawa pisang secara estafet, serta lomba lagu PPSU. (Ajid/Kominfomas JT)