Wali Kota Jakarta Timur M. Anwar memimpin Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Bulan Oktober 2018 Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur, di Ruang Pola Lantai 2 Blok A Kantor Walikota Jakarta Timur, Rabu (17/10). Rakorwil kali ini membahas berbagai permasalahan di Jakarta Timur dan upaya penyelesaiannya mulai dari aspek Pemerintahan, Perekonomian dan Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat.
Dalam arahannya, Wali Kota yang didampingi Asisten Pemerintahan Jakarta Timur Andi Achmad Kohar mengatakan, Rakorwil difokuskan dalam membahas penyerapan anggaran, data kemiskinan, persiapan Pilpres dalam menjaga kondusif wilayah, pembinaan dan pemberdayaan kepada masyarakat dan kinerja RPTRA.
Terkait dana Zakat, Infaq dan Shadaqah (ZIS) yang masuk melalui BAZIS Jakarta Timur, sampai bulan Oktober 2018 sudah terkumpul Rp. 31 milyar. Sementara target penerimaan BAZIS Jakarta Timur pada tahun 2018 ini mencapai Rp. 43 Milyar.
“Saya berharap BAZIS Jakarta Timur dapat mencapai target Rp.43 milyar, dana ini sangat dibutuhkan Pemkot Jakarta Timur karena Jakarta Timur wilayahnya luas sering terjadi bencana kebakaran dan banjir, sehingga dengan target Rp. 43 Milyar dapat meringankan warga kita termasuk fasilitas ibadah dan kegiatan keagamaan di kota Administrasi Jakarta Timur," pungkasnya.