Jakarta Timur- Wali Kota Jakarta Timur M Anwar meninjau Posko Siaga Bencana Kantor Kecamatan Pulogadung, Selasa, (22/1/2019). Peninjauan terhadap Posko Siaga Bencana di Kecamatan Pulogadung ini merupakan upaya pemerintah kota melihat kesiapan dalam mengantisipasi bencana dalam memasuki musim penghujan.
Dalam kesempatan ini selain meninjau Posko Bencana Banjir Kecamatan Pulogadung, Wali Kota langsung meninjau Posko Banjir Gedung Pompa Pulomas Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung.
Wali Kota menjelaskan, posko tersebut didirikan untuk memberikan pelayanan bagi warga serta cepat tanggap adanya informasi yang masuk untuk mewaspadai bencana alam di tengah cuaca ekstrem di wilayah hukum Kota Administrasi Jakarta Timur.
"Kita terus berupaya maksimal memberikan pelayanan dan rasa aman bagi warga di musim penghujan ini. Jadi, kita kerahkan 24 jam penuh petugas di masing-masing Kecamatan," jelasnya.
Menurutnya, melalui posko bencana ini salah satu upaya cepat tanggap guna memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat."Keseluruhan kita akan memaksimalkan penanganan banjir, angin kencang dan tanah longsor," tambahnya.
Namun demikian, Wali Kota mengimbau untuk pencegahan banjir di lingkungan warga sendiri, dimana Pemerintah Kota Jakarta Timur terus mengajak warganya agar tidak membuang sampah secara sembarangan serta berperan aktif dengan peduli lingkungannya.
"Kita terus memancing kesadaran bagi masyarakat akan peduli lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan dan bergotong royong menciptakan suasana yang bersih,” pungkasnya.