Walikota Jakarta Timur M. Anwar menerima Piagam Penghargaan Perolehan Hasil Tertinggi pada Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Tingkat Provinsi DKI Jakarta yang diserahkan langsung oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anis Rasyid Baswedan bertempat di Balai Agung Balaikota Provinsi DKI Jakarta, Kamis (14/2/2019)
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur sebagai penerima dan pengumpul dana tertinggi Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Tingkat Provinsi DKI Jakarta ini, juga diikuti dari unsur SKPD, Kecamatan dan Kelurahan, bahkan SD, SMP dan SMK. Semua penghargaan diborong Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur.
Dari hasil penilaian perolehan penerimaan Dana PMI dari unsur Suku Dinas, ditetapkan penerima penghargaan pada Suku Dinas peringkat Tingkat 1 diraih oleh Sudin Pendidikan Wilayah I Kota Administrasi Jakarta Timur, sedangkan untuk kecamatan peringkat Tingkat 1 dipegang Kecamatan Cakung Jakarta Timur, begitu pun untuk kelurahan peringkat Tingkat 1 dari Kelurahan Penggilingan Jakarta Timur.
Sedangkan dari unsur Sekolah (Sekolah Dasar (SD) peringkat Tingkat 1 diraih SD Islam Panglima Besar Sudirman Jakarta Timur, untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) peringkat Tingkat 1 diraih SMP Negeri 230 Jakarta Timur dan untuk Sekolah Menengah Atas (SMA) peringkat Tingkat disematkan pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dinamika Pembangunan Jakarta Timur.
Semua peringkat tingkatan dari wilayah kota administrasi, unsur SKPD, Kecamatan, Kelurahan, sampai SD, SMP bahkan SMA semua diraih oleh Jakarta Timur. Bravo Jaktim!