Sekko Temukan Jentik Nyamuk Dalam Botol Saat PSN Di RW 08 Kelurahan Rawa Bunga

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur gencar berupaya menurunkan angka kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Jakarta Timur. Upaya yang dilakukan melalui aksi rutin Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) 3M Plus (Menguras, Menutup, Mengubur, Plus segala bentuk pencegahan lainnya).

Seperti yang dilakukan pada hari ini, Jumat (22/3/2019) di Jalan Komplek Pendidikan RT 002/RW 008 Kelurahan Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur. Aksi PSN 3M Plus kali ini dipimpin oleh Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur Usmayadi.

Aksi tersebut diikuti oleh 30 petugas gabungan yang terdiri dari kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik), para Ketua RT dan RW, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK), dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM). Hadir pula Camat Jatinegara Asri Rizal, Lurah Rawa Bunga Agustina dan Kepala Seksi Upaya Kesehatan Masyarakat drg. Fika Maulani dari Puskesmas Kecamatan Jatinegara.

PSN 3M Plus kali ini mengecek rumah-rumah warga, Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan, dan SMA Negeri 54 Jakarta.

"Kita menemukan jentik nyamuk yang berada di Pusat Pelayanan Pendanaan dan Operasional Pendidikan Dinas Pendikan Provinsi DKI Jakarta, kita temukan jentik yang berada di salam botol, dan sudah langsung saya buang airnya dan kita tekankan kepada pengelola untuk segera melakukan PSN rutin," kata Usmayadi.

Usmayadi meminta agar para petugas yang bertugas untuk mengecek sejumlah titik. Diantaranya seperti penampungan air belakang kulkas, pembuangan air AC (air conditioner), dispenser, vas bunga hingga bak mandi.   

Sebab, tercatat ada 8 kasus DBD di Kelurahan Rawa Bunga pada tahun ini. Kelurahan Rawa Bunga juga berada di posisi ke-7 untuk kasus DBD se-Kecamatan Jatinegara.

“Tadi saya sudah arahkan kepada Pak Camat dan Bu Lurah agar terus melaksanakan PSN rutin setiap minggu, dan menjadi kader Jumantik mandiri di setiap rumah masing-masing," pungkasnya.

Meski demikian, Kepala Seksi Upaya Kesehatan Masyarakat drg. Fika Maulani dari Puskesmas Kecamatan Jatinegara menyebutkan RW 008 Kelurahan Rawa Bunga tidak ditemukan kasus DBD. Oleh sebab itu, ia berharap agar para warga menjadi Jumantik mandiri di lingkungannya sendiri, minimal dua kali dalam seminggu.

“Karena DBD sedang tren saat ini, kita tetap melakukan kegiatan PSN 3M Plus. Pada hari ini sesuai dari instruksi Dinas Kesehatan dan Sudin Kesehatan Jakarta Timur, kita melakukan abatesasi (penebaran bubuk abate obat jentik nyamuk) serentak di seluruh kelurahan di Jatinegara pada RW yang beresiko adanya kasus DBD," kata Fika.