Lagu Si Kancil Dari Sekko Jadi Pembuka Bimtek Mendongeng Guru TK Dan PAUD

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur Usmayadi membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Bercerita dan Mendongeng bagi guru Taman Kanak-kanak (TK) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Jakarta Timur angkatan ke-3 di Ruang Aula Kantor Suku Dinas Pariwisata dan Kearsipan Jakarta Timur, Kelurahan Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara, Senin (27/5/2019).

Bimtek Bercerita dan Mendongeng tersebut diadakan dalam rangka gerakan pembudayaan minat baca dan promosi perpustakaan Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur. Adapun kegiatan diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 22, 23, dan 27 Mei 2019.

Dalam kegiatan kali ini terdapat 150 guru yang berpartisipasi. Mereka dibagi dalam tiga angkatan, dengan masing-masing sesi terdiri atas 50 orang guru.

“Tujuan kegiatan ini untuk membekali guru PAUD dan TK agar mereka mampu mengidentifikasi, memilih, mengembangkan dan mempraktikkan metode mendongeng dan bercerita dalam pengenalan bahasa untuk usia dini. Serta untuk menumbuhkembangkan minat, kegemaran, kebiasaan, dan budaya baca bagi warga DKI Jakarta khususnya Jakarta Timur," kata Usmayadi.

Dari kegiatan tersebut, Usmayadi berpesan agar para guru-guru peserta Bimtek Bercerita dan Mendongeng kali ini dapat mengikuti kegiatan dengan maksimal.

Diharapkan nantinya para guru bisa mendapatkan perbekalan untuk menunjang kegiatan prorses belajar dan mengajar. Sehingga peserta didik bisa mendapatkan pengetahuan yang meningkat.

“Tentunya diperlukan juga adanya peningkatan kualitas tenaga pengelola yang memiliki pengetahuan dan keterampilan di bidang perpustakaan,"pungkasnya.

Sebelum menutup sambutannya, Usmayadi memberikan hiburan melalui dua buah lagi anak-anak. Ia menyanyikan lagu Paman Datang, dan Si Kancil.

Sementara itu Kepala Suku Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Jakarta Timur Eka Nuretika mengatakan saat ini pihaknya membutuhkan adanya kerjasama untuk menumbuhkan minat dan budaya baca dan pemberdayaan perpustakaan di masyarakat.

Diantaranya yaitu kerjasama dan niat baik dari berbagai pihak seperti pemerintah, pemerintah daerah, satuan pendidikan dan masyarakat itu sendiri

"Ini semua adalah upaya kita untuk lebih mendekatkan perpustakaan pada masyarakat dan layanan baca dalam rangka mendukung visi Gubernur menjadikan Jakarta maju kotanya dan bahagia warganya," ujar Eka.