Demi Turunkan Angka Hipertensi, Tenaga Promosi Kesehatan Ikuti Pelatihan

Pusat Pelatihan Kesehatan Daerah (Puslatkesda) Provinsi DKI Jakarta mengadakan Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia dalam Pelatihan Promosi Kesehatan untuk Tenaga Puskesmas di Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur pada Kamis (8/8/2019).

Selain Kecamatan Cipayung, kegiatan serupa diadakan di dua lokasi lainnya yaitu Puskesmas Cipayung dan RPTRA Cipayung pada hari ini.

Kegiatan Pelatihan Peningkatan Promosi Kesehatan Tenaga Puskesmas diadakan hasil kerjasama Puslatkesda dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur.

Kegiatan tersebut mengangkat tema Gerakan Hidup Sehat yaitu Aktifitas Fisik, Makan Sayur dan Buah, Tidak Merokok Serta Mengecek Rutin Kesehatan Tubuh. Tujuannya adalah dalam rangka menurunkan angka hipertensi atau penyakit tekanan darah tinggi di wilayah Kecamatan Cipayung.

Selain kerjasama antara Puslatkesda dan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, kegiatan tersebut juga bekerjasama dengan berbagai pihak dalam pelatihan. Seperti Kantor Kecamatan Cipayung (Gerakan Masyarakat Sehat dengan Tidak Merokok, Aktifitas Fisik Selama 30 Menit dan Makan Buah dan Sayur).

Selanjutnya dari Puskesmas Kecamatan Cipayung (Penggalangan Kemitraaan Perusahaan dan Rumah Sakit Swasta), dan RPTRA Cipayung (Pemberdayaan Masyarakat dengan tokoh dan lembaga masyarakat).

Penanggung jawab Program Kesehatan Puslatkesda DKI Jakarta Ai Siti Sutilah mengatakan Pelatihan Promosi Kesehatan dilakukan terkait dengan tiga promosi kesehatan, yaitu advokasi, pemberdayaan masyarakat dan kemitraan. Ketiganya dilakukan untuk menjalankan Gerakan Masyarakat.

“(Harapannya) dari kegiatan ini kasus hipertensi yang berada di wilayah Kecamatan Cipayung menurun,” ujarnya.

Sementara itu Dewan Pakar Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia Ismoyowati mengatakan, pelatihan yang diadakan kali ini telah memasuki angkatan ketiga.

Kegiatan ini diadakan untuk memberikan pengalaman kepada para pekerja praktik kerja lapangan (PKL) di Puslatkesda DKI Jakarta dapat menerapkan dalam bekerja dan ilmunya bisa dipraktekkan.

"Masalah di wilayah Kecamatan Cipayung tentang hipertensi, para PKL diharapkan untuk memberikan pemahaman dan mengajak masyarakat untuk melakukan hidup sehat. Serta para peserta yang hadir dari perwakilan pendidikan,perusahaan swasta, dan rumah sakit swasta bersedia dan berimitra untuk mendukung menurunkan hipertensi di wilayah Cipayung,” ujar Ismoyowati.

Sekretaris Kelurahan Cipayung Watini mendukung Gerakan Masyarakat yang dilakukan dalam pelatihan tersebut. Seperti gerakan tidak merokok, melakukan aktivitas fisik 30 menit dan wajib makan sayur dan buah, yang disebutnya sebagai `3 Jurus Plus`.

“Mudah-mudahan dari jurus itu warga Kelurahan Cipayung bisa terhindar dari penyakit hipertensi,” pungkas Watini.