Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur Usmayadi meninjau sekaligus memberikan bantuan kepada korban terdampak banjir yang menghujani rumah warga pada 31 Desember 2019 – 2 Januari 2020.
Aksi tersebut dilakukan di RT 007/RW 04 Kampung Pulo Kelurahan Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur pada Jumat (3/1/2020). Wilayah Kelurahan Pinang Ranti yang terdampak banjir berada di enam dari delapan RT di RW 04.
Dalam penanganan korban banjir, Usmayadi meminta agar adanya pendataan dan pengecekan kesehatan.
"Untuk pihak Puskesmas Kecamatan Makasar agar cepat mendata warga yang terkena penyakit akibat banjir baik itu penyakit kulit, panas, atau diare dan lain sebagainya. Warga yang terdampak banjir jangan sampai ada yang tidak terdata dan tidak diberi bantuan obat,” ujar Usmayadi.
Ia pun meminta agar warga yang terdampak banjir segera membersihkan rumah mereka agar terhindar dari masalah kesehatan. Apabila membutuhkan bantuan, lanjutnya, sedera berkooordinasi dengan pihak kelurahan agar dibantu oleh petugas.
Dari bencana ini, Usmayadi bersyukur bantuan untuk warga terdampak banjir baik dari petugas tingkat kelurahan, kecamatan dan suku dinas berdatangan. Beberapa warga pun sudah ada yang kembali ke rumah masing-masing saat ini, setelah berada di penampungan sebelumnya.
“Bantuan warga yang terdampak banjir disiapkan oleh pihak Kelurahan Pinang Ranti yaitu berupa makanan dan susu. Saya sangat mengapresiasi perhatian dari Kelurahan Pinang Ranti yang peduli dengan warganya yang terkena musibah bencana banjir," ujarnya.
Usmayadi pun meminta, kepada pihak Kelurahan Pinang Ranti untuk segera membersihkan sampah yang menumpuk akibat banjir. Sebab, dikhawatirkan sampah akan menjadi sarang nyamuk dan penyebab penyakit.
“Setelah semua bersih dari sampah agar koordinasi dengan pihak Puskesmas agar lakukan karbolisasi agar wilayah lebih nyaman dan bersih pasca babjir sesuai intruksi bapak Gubernur Provinsi DKI Jakarta,” lanjutnya.