Pemerintah Kota Administrasi Jakarta timur akan merealisasikan pembanguan gedung Puskesmas Kelurahan Gedong di atas tanah milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Dinas Pendidikan DKI Jakarta) dengan luas 1.000 meter persegi. Lahan tersebut tepat dibelakang kantor Kelurahan Gedong.
Dinas Pendidikan DKI Jakarta sudah menyetujui lahan tersebut untuk dibangun Puskesmas Kelurahan Gedong. Pihak Dinas Pendidikan DKI Jakarta terkait pengalihan fungsi aset Dinas Pendidikan menjadi Dinas Kesehatan dan dapat dipergunakan oleh masyarakat.
Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, Indra Setiawan, menyebutkan saat ini pihaknya masih menungu proses pengukuran dari Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Jakarta Timur.
“Kalau semua sudah siap, akan di anggarkan di tahun depan, untuk dilaksanakan pembangunan tahun 2022,” ujar Indra, kepada Tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur,Kamis (13/2/2020).
Sementara Lurah Gedong, Jiji Kusmawan, mengungkapkan pengajuan pengadaan Puskesmas merupakan keluhan warga Kelurahan Gedong yang merasa kesulitan bila berobat. Jiji Kusmawan berharap kegiatan ini akan dianggarkan oleh Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur.
“Alhamdulillah sudah dapat lampu hijau dari Dinas Pendidikan untuk dibangun Puskesmas kelurahan. Mudah-mudahan tahun depan dianggarkan,” ungkap Jiji. (OS)