Pemkot Jakarta Timur Luncurkan Tiga Aplikasi Pelayanan Publik

Dalam rangka meningkatkan mutu kinerja pelayanan publik pada Bagian Keuangan, Bagian Kepegawaian, Ketatalaksanaan dan Pelayanan Publik serta Bagian Hukum, Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar meresmikan peluncuran tiga aplikasi berbasis digital di Ruang Pola, Lantai 2 Blok A Kantor Walikota Jakarta Timur, Rabu (2/12/2020).

Ketiga aplikasi yaitu SIPPEDATI (Sistem Pencairan Dana Secara Tepat dan Terintegrasi), TIM KATAPEL (Timur Kepegawaian, Ketatalaksanaan dan Pelayanan Publik), dan E-STAPE (E-SENGKETA PERTANAHAN-JT).

Aplikasi SIPPEDATI yaitu digitalisasi administrasi kepegawaian di Kota Administrasi Jakarta Timur, sementara TIM KATAPEL yaitu digitalisasi administrasi kepegawaian di kota Administrasi Jakarta Timur, dan E-STAPE  yaitu optimalisasi pengelolaan data pengaduan masyarakat terkait sengketa pertanahan di wilayah kota Administrasi Jakarta Timur.

Wali Kota mengatakan, diperlukan sarana informasi dan koordinasi dalam pelaksanaan tugas dan pelayanan publik di Kota Administrasi Jakarta Timur dalam bentuk aplikasi untuk menunjang layanan.

“Saya minta aplikasi ini dapat dimanfaatkan dan dikembangkan secara berkelanjutan dalam menunjang kinerja pelayanan,” kata Wali Kota.

Ia menjelaskan, ketiga aplikasi itu terkonsep dalam memberikan manfaat yang besar bagi peningkatan kinerja pelayanan di Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Timur.

Keberadaan aplikasi SIPPEDATI merupakan sistem optimalisasi pengelolaan keuangan di Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Timur dalam mewujudkan sebuah konsep pengelolaan keuangan digitalisasi dengan meminimalisir penggunaan kertas atau paperless yang diubah menjadi file-file digital yang tersimpan dalam cloud computing, sehingga pengelolaan keuangan akan lebih efektif dan evisien.

Kemudian, aplikasi TIM KATAPEL, merupakan Digitalisasi Administrasi Kepegawaian, dimana dengan adanya aplikasi ini dapat mempercepat serta mempermudah dalam setiap pelayanan kepegawaian seperti kenaikan pangkat, jenjang pendidikan, analisa jabatan sampai dengan pengurusan pensiun dapat dilayani tanpa harus tatap muka bahkan pelayanan dapat dilakukan kapan saja dan dari mana saja.

Terakhir, aplikasi E-STAPE yang merupakan bentuk optimalisasi pengelolaan data pengaduan terkait sengketa pertanahan yang ditangani di tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur. Artinya, aplikasi ini dibuat untuk memantau proses penanganan sengketa pertanahan, dan membantu pimpinan dalam mengambil langkah-langkah terkait pengaduan sengketa yang ditangani di Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur. (AJ)