Tekan Angka Covid-19, Kelurahan Baru Rutin Gencarkan Operasi Tibmask

Jajaran Kelurahan Baru, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur menggelar Operasi Tertib Masker (Tibmask) di Jalan H. Hasan, Kamis (28/1/2021).

Lurah Baru, Iding Fadhilah, mengatakan, Operasi Tibmask ini bertujuan untuk menerapkan disiplin 3M (Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan) pada warga, serta penegakan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19.

"Kami bersama dengan petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP, TNI/Polri, FKDM, PPSU dan Pengurus RT/RW akan terus berupaya dalam memerangi Covid-19. Karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama," kata Iding.

Iding menjelaskan, dalam Operasi Tibmask hari ini berhasil menjaring  5 warga. Dari jumlah itu, 2 orang di antaranya tidak membawa KTP (Kartu tanda penduduk) dan 3 orang lainnya membawa KTP.

"Kita buatkan BAP (Berita acara pemeriksaan) terlebih dahulu, setelah itu dengan menggunakan rompi berwarna oranye bertuliskan pelanggar PSBB, mereka membersihkan fasilitas umum," tambahnya. (MM)

Foto Dok. Kelurahan Baru