Ratusan PJLP Pemkot Jakarta Timur Dapati Arahan Kinerja

Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Timur, Kusmanto, memberikan arahan kepada 260 Petugas Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) Sekretariat Kota Jakarta Timur, di Ruang Serbaguna Blok C, Kantor Walikota, Kamis (9/1/2025). Sebelumnya, para petugas PJLP telah menandatangani kontrak dan Surat Perintah Kerja (SPK) pada awal Januari 2025.