Wakil Walikota Jakarta Timur H. Husien Murad himbau para Camat dan Lurah dapat gunakan smart phone untuk mengikuti perkembangan teknologi yang semakin canggih. Mereka diharapkan dapat melek teknologi, karena dengan memanfaatkan teknologi informasi (TI) dapat ikut mendukung kinerja mereka.
“Kita akan memasuki era teknologi, meningkatkan efisiensi kerja dengan memanfaatkan kemajuan industri teknologi,” kata Husein, dihadapan para Camat, Lurah dan pejabat Pemkot Jakarta Timur yang menghadiri sosialisasi penggunaan aplikasi Cepat Respon Opini Publik (CROP), di Ruang Pola Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (13/1).
Peluncuran aplikasi CROP sendiri menurut Husein, memiliki fungsi untuk merespon keluhan dan opini dari masyarakat. Respon yang masuk mulai dari masalah banjir, sampah, PKL hingga kriminal yang terjadi di wilayah, sehingga langsung di respon oleh Lurah atau Camat setempat.
“Adanya aplikasi CROP diharapkan para Lurah dan Camat bisa langsung merespon dan menindaklanjuti semua aduan masyarakat, serta menugaskan langsung kepada petugas yang bekerja di lapangan,” katanya.
Husien menghimbau para Lurah dan Camat untuk mempelajari aplikasi CROP ini sehingga menambah ilmu pengetahuan dan membuka wawasan tentang tehnologi yang sangat bermanfaat guna menunjang kinerja mereka. “Saya berpesan kepada Sudin Kominfomas Jakarta Timur menyediakan ruang khusus bagi Lurah dan Camat yang ingin melakukan pelatihan terhadap aplikasi CROP, sehingga mereka benar-benar memahami aplikasi yang baru ini sebagai monitoring kecepatan informasi,” paparnya.
Sekretaris Kecamatan Kramatjati Holi Susanto, S.STP, M.Si, menyambut baik diluncurkannya aplikasi CROP ini yang menurutnya dapat menunjang kinerja aparat di wilayah. “Ini berguna bagi para pegawai yang bekerja di tingkat Kelurahan dan Kecamjatan, karena dapat memantau kondisi wilayah, serta dapat langsung merespon apa yang menjadi keluhan dari warganya.” papar Holi. (Puji/Kominfomas JT)