Ratusan Warga Kelurahan Ciracas Jalani Vaksinasi Booster

Sebanyak 150 warga Kelurahan Ciracas mengikuti vaksinasi tahap booster Covid 19 di Aula Kantor Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur. Vaksinasi booster yang digelar tersebut merupakan bentuk kolaborasi bersama Tim Penggerak PKK dan Puskesmas Kelurahan Ciracas dalam menggenjot capaian vaksinasi guna pencegahan ancaman Covid 19.

“Ini bagian upaya meningkatkan capaian warga di Kelurahan Ciracas dan Kota Jakarta Timur menuju herd immunity (kekebalan komunal) demi kesehatan bersama," kata Lurah Ciracas, Rikia Marwan Salahudin, saat dikonfirmasi, Selasa (5/7/2022).

Rikia menegaskan bahwa pihaknya terus mengingatkan seluruh masyarakat di Kelurahan Ciracas agar dapat menjalani vaksinasi dosis tahap lanjutan. Pasalnya, hingga kini capaian vaksinasi booster di Kelurahan Ciracas masih 50 persen.

“Ayo ikut vaksin. Jika sudah tervaksinasi lengkap maka ini bagian upaya pencegahan dari ancaman penularan Covid 19,” tandasnya. (AJ)

Foto Dok. Kelurahan Ciracas