Jakarta Timur, (5/2/2024) - Dalam upaya mewujudkan target pencapaian ZIS (Zakat, Infak dan Sedekah) dil ingkungan Kota Administrasi Jakarta Timur tahun 2024. Pemertintah Kota Administrasi Jakarta Timur melalui BAZNAS Bazis Kota Jakarta Timur membangun sinergi bersama Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Timur untuk meningkatkan pengelolaan ZIS di sekolah.
“Hari ini kita sinergikan untuk kepentingan umat, jadi yang sudah ditetapkan sebesar Rp85 miliar. Target ZIS tidak menjadi beban, namun sebagai tantangan bersama, tujuan memberikan kesejahteraan,” kata Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, usai memimpin rapat di Ruang Rapat Khusus Walikota Lantai 2 Blok A, Kantor Walikota, Senin (5/2/2024).
Menurutnya, terdapat potensi dari madrasah yang tergolong dari bagian tanggung jawab Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Timur meliputi 31 Madrasah Aliyah, 100 Madrasah Tsanawiyah dan 132 Madrasah Ibtidaiyah di lingkungan Kota Jakarta Timur.
“Kita harapkan semuanya ini agar terorganisir baik. Bisa dengan penggalangan kupon sesuai dengan jumlah peserta didik atau persekolahnya. Tentunya, jika galangan bagi pserta didik mengutamakan pada siswa yang mampu, harapan kita bersama dalam gotong royong tujuannya untuk menyejahterakan masyarakatnya, jadi dari umat untuk umat,” imbuhnya.
Sementara itu, Nasrullah, selaku Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Timur mengaku, dirinya senang pihaknya dapat dilibatkan dalam pengalangan ZIS BAZNAS Bazis. Ia memastikan dukunganya dalam pencapaian yang optimal demi keberlangsungan kesejahteraan masyarakat dan pendidikan di Jakarta Timur.
“Kami mendukung keberadaan ZIS juga kami telah rasakan baik itu pembangunan infrastruktur hingga pemberdayaan yang dibutuhkan, jadi ini kita kerja bersama, duduk bersama untuk capaian optimal,” ungkapnya. (AJ)