Jakarta Timur, (4/3/2024) - Normalisasi saluran utama Jalan Raya Munjul dan pembangunan pintu masuk Waduk Munjul dari sisi utara dan sisi selatan menjadi usulan prioritas utama warga dalam Sidang Kelompok Kelurahan Munjul Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2024. Musrenbang ini dibuka langsung Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, yang digelar di Aula Kantor Kelurahan Munjul, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Senin (4/3/2024).
Walikota menjelaskan, Musrenbang kelurahan merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur dalam mengangkat usulan langsung aspirasi dari bawah yaitu warga masyarakat yang memang betul-betul dibutuhkan dan menjadi prioritas utama warga. Contohnya perbaikan jalan, penanganan banjir, perbaikan saluran air, pengadaan lampu jalan, cermin cembung, alat musik hadroh, alat sarana olahraga dan sebagainya.
“Alhamdulilah tadi dari 40 usulan ada 20 usulan yang dikerjakan pada tahun 2024, dan sisanya 20 usulan lagi dikerjakan pada tahun 2025," kata Walikota.
Walikota menambahkan, usulan prioritas warga terkait pintu masuk Waduk Munjul, menurutnya bukan hanya itu saja tetapi harus ada berbagai unsur yang saling menjaga.
“Saya harapkan bukan itu saja tetapi Satpol PP, Babinsa, Bimaspol, serta FKDM, tokoh agama, tokoh masyarakat, RT, RW, LMK dan karang taruna. Semuanya ikut keliling monitor Waduk Munjul patroli setiap malam. Saya kira juga warga masyarakat juga ikut andil membantu dan menjaga, bukan tempat nongkrong, tetapi waduk ini bisa dimanfaatkan sebagai sarana olahraga, Senin Budaya dan tempat interaksi warga dengan kegiatan yang positif,” jelasnya.
Lurah Munjul, Tari Djutari, menjelaskan total usulan dalam Musrenbang sebanyak 40 usulan, terdiri dari 31 usulan fisik dan 9 usulan barang.
“Untuk yang menjadi primadona atau usulan terbanyak warga yaitu Sudin Bina Marga 14 usulan, Sudin SDA 8 usulan dan Sudin Perhubungan 4 usulan. Usulan perbaikan saluran merupakan hal yang menjadi prioritas warga, karena saluran berhubungan dengan sanitasi dan kesehatan para warga, jika saluran sudah baik bukan tidak mungkin semuanya bisa menjadi lebih baik,” ungkapnya. (JS)