Safari Jumat, Walikota Jakarta Timur Santuni 40 Anak Yatim di Balimester

Jakarta Timur, (26/7/2024) – Walikota Administrasi Jakarta Timur, M.Anwar, melakukan kegiatan rutin Safari Jumat dengan pemberian santunan untuk 40 anak yatim, di Masjid Jami Al-Hikmah, Jalan Matraman Raya RT 002 RW 06, Kelurahan Balimester, Kecamatan Jatinegara, Jumat (26/7/2024).

Walikota menyampaikan, kepedulian terhadap anak yatim sangat diperlukan agar mereka memiliki hak yang sama dengan anak-anak yang lainnya, terutama di bidang pendidikan. “Agar tidak adalagi anak yatim yang putus sekolah dan kekurangan kebutuhan sehari-hari,” tegas Walikota.

Selain santunan, kegiatan juga diwarnai dialog dengan dengan warga dan para pengurus Masjid Jami Al-Hikmah. Dari perbincangan, salah satu keinginan pihak pengurus masjid yakni ingin memiliki mobil ambulans sendiri dan karpet untuk ibadah solat di masjid.

“Dengan hadirnya saya di sini diharapkan dapat menjalin silahturmi keakraban antara ulama, umaro dan masyarakat, serta mengetahui kondisi wilayah dan keluhan masyarakat. Saya turun ke lapangan menanyakan apa saja yang bisa kami pemerintah kota bantu dan dibutuhkan oleh masyarakat. Ini sesuai perintah dan arahan Pj Gubernur sehingga masyarakat merasakan adanya bapak, adanya orang tua, adanya pemerintah yang selalu memperhatikan masyarakatnya,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Jami Al-Hikmah, Gunawan Sulaksono, mengungkapkan hadirnya Walikota beserta jajaran disambut bahagia para warga. Ia juga mengapresiasi kepedulian Walikota terhadap kesejahteraan anak yatim di wilayahnya, termasuk juga bantuan yang akan diberikan ke pihak Masjid Jami Al-Hikmah.

“Mobil ambulans kami harapkan sangat membantu warga, karena selama ini bila ada warga yang meninggal dunia ataupun sakit kami terkendala masalah transportasi,” ujarnya (SW)