Cegah Virus Corona, Kelurahan Cawang Disemprot Disinfektan

Sebanyak 10 petugas Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Cawang melakukan upaya pencegahan penyebaran virus corona atau Virus Corona Disease (Covid-19) yaitu dengan spraying disinfectant atau penyemprotan disinfektan.

Tujuan dari penyemprotan disinfektan ini agar tidak tersebarnya virus corona di tempat pelayanan umum seperti kantor Kelurahan Cawang.

Ini dilakukan berdasarkan Surat Edaran Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 2 Tahun 2020 tentang Penyesuaian Kerja Pegawai Dalam Pencegahan Penyebaran Covid-19 atau virus corona di lingkungan Provinsi DKI Jakarta, termasuk penutupan sementara kantor kelurahan pada 17-31 Maret 2020.

Pembersihan dan penyemprotan disinfektan dilakukan di area pelayanan seperti PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) di lantai 1, ruang staf kelurahan di lantai 2 dan lantai 3, serta sudut-sudut kantor yang kerap dilewati petugas dan warga.

"Kita manfaatkan momen ini dengan kegiatan positif diantaranya penyemprotan disinfektan agar mecegah penyebaran virus corona di lingkungan Kantor Kelurahan Cawang," ucap Lurah Cawang, Didik Diarjo, Rabu (18/3/2020).

Didik menyebutkan, pihaknya juga meningkatkan pencegahan bagi siapa saja yang datang ke kantor Kelurahan Cawang. Mulai dari pemeriksaan suhu tubuh oleh petugas menggunakan alat thermal gun dan proteksi diri dengan dilengkapi masker.

Ia meminta agar warga mengikuti arahan Gubernur DKI Jakarta untuk mengurangi pertemuan-pertemuan dengan cara social distancing atau jaga jarak sosial.

“Jika memang benar-benar tidak terlalu penting tidak perlu bertemu, dalam rangka untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona di lingkungan masyarakat,"pungkasnya.

Sementara itu, warga Kelurahan Cawang Alan (27), menyambut baik yang dilakukan pihak Kelurahan Cawang dalam rangka upaya pencegahan penyebaran virus corona, yaitu penyemprotan disinfektan di Kantor Kelurahan Cawang.

"Semoga bukan hanya kantor kelurahan saja, masjid atau musala disemprot disinfektan juga agar warga merasa lebih nyaman dan aman jika sedang beribadah," ujar Alan. (JS)