Seluruh ruangan hingga sudut Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur disemprot cairan disinfektan (cairan pembunuh bakteri) untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Corona Virus Disease (Covid-19), Kamis (19/3/2020).
Penyemprotan disinfektan dilakukan dengan mengerahkan 45 petugas gabungan terdiri dari Satuan Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Timur.
Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur, Usmayadi, mengatakan, penyemprotan cairan desinfektan tersebut bertujuan membunuh kuman dan mencegah penyebaran virus yang melekat pada fasilitas kantor.
“Penyemprotan disinfektan dilakukan secara menyeluruh di bagian dan ruangan kantor unit kerja, terutama fasilitas yang kerap disentuh oleh seluruh orang,” kata Usmayadi.
Lebih lanjut dijelaskan Usmayadi, bahwa penyemprotan disinfektan juga difokuskan pada tombol lift, mesin absensi, hingga penyanggah pegangan tangga, yang merupakan sarana termudah disentuh banyak orang.
Selain itu pula, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur telah menerapkan pergerakan satu pintu dari masing-masing gedung dengan menutup akses penyambung menuju gedung A, B, atau D.
“Perketatan ruang masuk ini juga kita tugaskan beberapa penjaga dalam mendeteksi virus corona, dengan cara pengecekan suhu serta penyemprotan hand sanitizer (pembersih tangan) bagi pegawai hingga pengunjung,” tandasnya. (AJ)