Dalam rangka pencegahan penularan Covid-19, PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Jakarta Timur melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Perumahan Jatinegara Baru RW 16, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
Ketua PMI Kota Jakarta Timur, Krisdianto, mengatakan, untuk pelaksanaan penyemprotan, pihaknya mengerahkan enam relawan PMI yang dilengkapi dengan APD (Alat Pelindung Diri) dan dua unit kendaraan operasional serta empat alat semprot.
"Pada penyemprotan kali ini Kami menghabiskan cairan disifektan sebanyak 1.500 liter," katanya saat dikonfirmasi tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur, Jumat (9/7/2021).
Ditambahkan Krisdianto, dalam kegiatan ini PMI juga mengimbau masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan 5M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan, Menjauhi kerumunan dan Mengurangi mobilitas) terutama ketika beraktivitas di luar rumah.
"Untuk warga masyarakat agar melakukan pola hidup bersih dan sehat dengan menjaga diri dan lingkungan," tambahnya. (MM)
Foto Dok. PMI Kota Jakarta Timur