Sebanyak 100 warga Jakarta Kecamatan Matraman berusia 12 tahun ke atas mengikuti vaksinasi Covid-19 massal dalam layanan Mobil Vaksin Keliling di Aula Masjid Daarut Taqwa, Jalan Ksatrian X Kelurahan Kebon Manggis, Kecamatan Matraman, Jumat (16/7/2021).
Dari jumlah tersebut, sebanyak 42 warga orang diri melalui aplikasi JAKI (Jakarta Kini) dan sisanya diikuti warga sekitar RW 03 Kelurahan Kebon Manggis.
Lurah Kebon Manggis, Ibnu Hajar, mengatakan, layanan Mobil Vaksin Keliling ini digelar selama dua hari ke depan hingga 17 Juli 2021 besok dengan kuota pendaftaran sebanyak 100 warga tervaksin.
"Kita lihat antusiasme warga telah mendaftarkan diri melalui aplikasi JAKI. Kita lihat dari 30 orang ditargetkan sudah 42 orang terdaftar. Ini upaya Pemerintah dalam mempercepat penanggulangan penanganan penyebaran Covid-19," katanya.
Layanan Mobil Vaksin Keliling ini merupakan kolaborasi Pemprov DKI Jakarta bersama PT. Meganta Mediatama. Selain menyiapkan mobil keliling, proses vaksinasi juga mengerahkan tenaga kesehatan yang terdiri dari satu dokter, satu perawat, tenaga admin, bagian observasi dan logistik.
“Kita berharap, kolaborasi ini dapat menekan jumlah penularan Covid-19. Namun, terus Kami ingatkan juga agar warga juga tidak lengah dalam terus menjaga protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah,” imbuhnya.
Albert Hamonangan Sihotang, warga RW 07 Kelurahan Utan Kayu Selatan, Kecamatan Matraman menjelaskan, bahwa layanan aplikasi JAKI dapat mempermudahnya, mulai dari pendaftaran hingga proses pemberian vaksin.
"Cukup baik, tadi pagi baru daftar dan dapat lokasi vaksin di masjid Kebon Manggis. Ini memudahkan kita dan nyaman,” ujarnya. (AJ)