Tim Puskesmas Kelurahan Cawang Tangani Pemulasaraan Jenazah Covid-19

Tim Relawan Pemulasaraan Jenazah Covid-19 dari Puskesmas Kelurahan Cawang kembali melakukan kegiatan pemulasaraan jenazah, Sabtu (17/7/2021). Salah seorang warga berusia 51 tahun di RT 002/RW 02 Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, meninggal dunia karena Covid-19.

"Hari ini mereka dibantu oleh anggota keluarga warga yang meninggal akibat Covid-19, tim dari Puskesmas Kelurahan Cawang 2 orang sisanya dari anggota keluarga 5 orang," kata Lurah Cawang, Didik Diarjo, saat dikonfirmasi Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Didik menjelaskan, semua Tim Pemulasaraan menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) lengkap, agar tidak tertular Covid-19. Begitupun pihak keluarga, mereka membantu tim Puskesmas Kelurahan Cawnag karena mereka berkenan melakukan pemulasaraan jenazah.

"Perlu diketahui tim pemulasaraan jenazah Covid-19 terdiri dari Puskesmas Kelurahan Cawang dibantu oleh PPSU Kelurahan Cawang. Jika memang banyak yang harus ditangani baru mereka diperbantukan," Jelasnya.

Ia berharap, seluruh warga Kelurahan Cawang mari disiplin mematuhi protokol kesehatan dengan ketat. Selain mematuhi protokol kesehatan juga ikuti vaksinasi Covid-19 guna memutus rantai Covid-19 di wilayah Kramat Jati, khususnya Kelurahan Cawang. (JS)

Foto Dok. Kelurahan Cawang