Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meninjau vaksinasi Covid-19, di halaman Kantor Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Jalan Permata No. 1, RT 004/RW 05, Kelurahan Kebon Pala, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Sabtu (21/8/2021).
Ia menyampaiakan kegiatan tersebut hasil kolaborasi antara Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur bersama komunitas alumni SMA Negeri 14 Jakarta dan komunitas pesepeda yang mendukung program vaksinasi Covid-19.
"Hari ini Saya apresiasi karena telah melaksanakan membantu Kami, Pemerintah Kota Jakarta Timur, untuk membuka sentra vaksin, di halaman BKKBN Jakarta Timur," ujar Anwar, usai meninjau vaksinasi.
Ia menyampaikan, kolaborasi ini merupakan arahan Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan, dalam menangani permasalahan dan kegiatan yang ada di DKI Jakarta, khususnya di Jakarta Timur, salah satunya adalah kegiatan vaksinasi Covid-19 tersebut.
"Harapan Saya, minggu depan akan dilaksanakan lagi, Kita lihat tempat vaksin yang betul-betul dibutuhkan oleh masyarakat, atau targetnya yang masih di bawah jauh," katanya.
Anwar menyebutkan, untuk wilayah Kecamatan Makasar sudah masuk zona hijau, sedangkan wilayah lain masih banyak yang belum zona hijau .
"10 Kecamatan baru 4 yang zona aman dari target, yang 6 harus Kita push (tekan) terus Kita bantu," pungkasnya.
Sementara, Amira, selaku Ketua panitia dari Lintas SMA Negeri 14 Jakarta, menyampaikan, kegiatan tersebut berjalan dari tanggal 20-21 Agustus-2021, dengan target para alumni SMAN 14 Jakarta dan masyarakat umum, yang per harinya 500 peserta vaksinasi.
"Berjalannya sebenarnya dari ide teman-teman, SMA Negeri 14, yang mana Kita selalu memang biasa melaksanakan kegiatan sosial seperti ini. Maka dengan adanya vaksinasi ini Kita turut mendukung program Pemerintah yang mana Kita mengarah herd immunity (kekebalan kelompok) itu," tandas Amira. (AD)