Wali Kota Jakarta Timur Resmikan Satuan PAUD Negeri Secara Daring

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meresmikan Satuan Pendidikan Usia Dini (PAUD) Negeri se-Jakarta Timur, secara daring, di Ruang Pola, Lantai II Blok A, Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021).

"Hari ini, sesuai komitmen RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Gubernur, Kita meresmikan PAUD, Kelompok Bermain, termasuk juga TK," jelas Wali Kota.

Ia menyampaikan, Satuan PAUD sangat penting kedepannya. Menurutnya hal tersebut merupakan pembentukan karakter kepada anak usia dini untuk tumbuh kembang dengan baik kedepannya.

Anwar berharap, para pengajar atau pembina PAUD, Kelompok Bermain, TPA (Taman Pendidikan Alquran), dan TK (Taman Kanak-kanak), lebih semangat lagi dalam memberikan materi pelajaran kepada anak-anak usia dini, sehingga ketika anak usia dini tersebut lanjut ke jenjang pendidikan berikutnya memiliki kopetensi.

"Hari ini, Kelompok Bermain, PAUD, TPA dan TK kurang lebih ada 6 lokasi, (tingkat) Negeri ya,” tuturnya.

Adapun Satuan PAUD, tingkat Negeri yang diresmikan adalah, Kelompok Bermain Negeri 32 Duren Sawit, Kelompok Bermain Negeri 33 Malaka Sari, TPA Bina Tunas Jaya VIII, Kelompok Bermain Negeri 12 Tengah, Kelompok Bermain 22 Makasar, Kelompok Bermain Negeri 28 Kebon Pala, dan TK Negeri Satu Atap Susukan 09. (AD)