Sebanyak 125 warga Kelurahan Pisangan Baru mendapatkan vaksin Covid-19 dosis pertama dan kedua yang digelar di SD Negeri Pisangan Baru 01 Pagi, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Pisangan Baru, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Selasa (7/9/2021).
Lurah Pisangan Baru, Suspinah, mengatakan, bahwa vaksinasi ini digelar dalam rangka pencegahan dan percepatan dalam menumbuhkan herd immunity (kekebalan komunal) penanggulangan Covid-19.
"125 orang dapati vaksin. Ini adalah upaya kepedulian Pemerintah dalam memberikan rasa aman bagi warga dari ancaman penularan Covid-19," katanya.
Ia pun memintanya agar seluruh warganya dapat meningkatkan kewaspadaan selama pandemi masih belum berakhir. Ia menilai terdapat dua cara dalam pencegahan Covid-19, pertama, mengantisipasinya dengan kepatuhan protokol kesehatan dan kedua, dengan vaksinasi.
"Untuk itu warga jangan takut dan ragu vaksinasi ini demi kepentingan bersama," tandasnya. (AJ)
Foto Dok. Kelurahan Pisangan Baru