Pemkot Jakarta Timur Tergetkan Rp10 Miliar untuk Bulan Dana PMI 2021

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, membuka peluncuran bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) tingkat Kota Jakarta Timur Tahun 2021, di Ruang Pola, Lantai II Blok A, Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Selasa (7/9/2021).

"Kalau yang ditargetkan oleh Pak Gubernur (Anies Baswedan) Rp6 miliar, namun target lokal (Jakarta Timur) Rp10 miliar," ujar Wali Kota.

Ia meyakini, bahwa target tersebut dapat tercapai, karena baginya jiwa sosial warga Jakarta Timur sangat tinggi untuk saling membantu dengan menyalurkan bantuan dana melalui PMI Kota Jakarta Timur. Hal terlihat seperti pada tahun bulan dana PMI tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur tahun lalu yang telah melebihi target, dari Rp7 miliar tetapi mencapai Rp9 miliar.

"Saya berharap target 10 miliar tercapai. Kita buktikan kepada pimpinan Kita bekerja dengan baik, dengan profesional, dengan hati, dengan ikhlas, demi untuk membantu masyarakat Kita yang sedang pandemi dan musibah lainnya, seperti kebakaran, banjir, dan segalanya," tandas Anwar.

Kemudian, Krisdiyanto selaku Ketua Pengurus PMI Jakarta Timur, mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Jakarta Timur beserta jajarannya yang selalu berperan aktif dalam menjalankan bulan dana PMI setiap tahunnya, dan selalu mencapai target bahkan melebihi target.

"Insyaallah, tahun ini juga Kita akan dapat lebih lagi, apalagi Pak Wali sudah menargetkan 10 miliar, dan tentu semua ini bisa terwujud kalau Kita ada kolaborasi, ada kerjasama dengan semua stakeholder (pemangku kepentingan), sehingga target dapat Kita capai, dan Insyaallah ini Kita salurkan kepada pemanfaat, apalagi kondisi Covid-19 belum selesai, tentu ini juga perlu bantuan dari PMI juga," jelas Krisdiyanto. (AD)