Wali Kota Jaktim Ajak Ulama Berkontribusi dalam Pecahkan Masalah Masyarakat

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menerima audiensi dari Forum Ulama dan Habaib (FUHAB) Jakarta Timur, di Rumah Dinas Wali Kota, Kelurahan Cipinang Cempedak, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (3/12/2021).

Dalam audiensi tersebut, Wali Kota mengajak para Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) FUHAB Jakarta Timur untuk memberikan proposal musyawarah untuk membahas program kerja yang akan dikerjakan pada tahun 2022 dan dijalankan 28 Januari 2022.

Wali Kota berharap, program kerja tersebut sejalan dan dapat disinkronisasikan dengan program prioritas Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur, yakni penanganan banjir, penanganan Covid 19 dan pemulihan ekonomi masyarakat.

"Program kerja ini harus betul-betul menyentuh ke masyarakat, namanya ustaz, ulama, bukan hanya mengaji, tapi juga memberikan kontribusi lain kepada masyarakat, terutama memecahkan permasalahan di masyarakat, seperti kesehatan, ekonomi, pendidikan, termasuk banjir," tandasnya. (AD)