Puskesmas Kecamatan Kramat Jati berkolaborasi dengan Universitas Kristen Indonesia (UKI) menggelar Vaksinasi Booster di Lobby SSC, Gedung AB UKI, Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (22/01/2022).
Pelaksanaan vaksinasi booster dilaksanakan selama dua hari 22-23 Januari 2022 dengan menyediakan 1.000 dosis vaksin booster Pfizer. Ditargetkan 500-600 peserta per harinya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, dr. Inda Mutiara, Camat Kramat Jati, Rudy Syahrul, dan Lurah Cawang, Didik Diarjo. Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, dr. Inda mutiara, mengapresiasi jajaran Universitas Kristen Indonesia yang sudah yang mau berkolaborasi dengan Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Camat Kramat Jati dan Lurah Cawang, mulai dari vaksin 1, 2 dan 3.
"Tentunya vaksinasi ini bukan hanya Pemerintah saja yang melakukan, pihak lainpun bisa melaksanakan vaksinasi di berbagai tempat. Contohnya UKI yang sudah melakukan kerja sama dengan Kami dalam mendukung percepatan vaksinasi booster di wilayah Jakarta Timur," jelasnya.
Sementara itu, Ketua Gugus Tugas Covid-19 UKI, Hulman Panjaitan, mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Camat Kramat Jati dan Lurah Cawang yang sudah mempercayai Universitas Kristen Indonesia dalam menyelenggarakan Vaksinasi Booster.
"Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti di sini tetapi tetap berkelanjutan sebagai bentuk pengabdian kontribusi Universitas Kristen Indonesia terhadap mengatasi pandemi Covid 19," katanya. (JS)
Foto Dok. Puskesmas Kecamatan Kramat Jati