Tangani Lonjakan Kasus, Kelurahan Kayu Putih Aktifkan Kembali Posko PPKM

Kelurahan Kayu Putih menyambut arahan Wali Kota Administrasi Jakarta Timur untuk mengaktifkan kembali Posko PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dan Satgas Covid 19, mengingat meningkatnya kasus Covid 19 varian Omicron di wilayah DKI Jakarta. Posko PPKM tingkat RW di_17 RW yang ada di wilayah Kelurahan Kayu Putih disiapkan untuk tetap bersiaga.

Lurah Kayu Putih, Tuti Sugihastuti, menjelaskan, salah satunya pada Posko PPKM di RW 15 Kampung Pedongkelan. Berdasarkan pantauan di lokasi, berbagai perlengkapan penanganan Covid 19 disediakan, diantaranya ambulans, tabung oksigen, penyemprot disinfektan hingga pengatur suhu berfungsi normal.

“Kita terus aktifkan, setiap Posko PKKM berjalan baik, dimuali dari perlengkapan hingga pendataan. Sebanyak, 91 jiwa dari 66 rumah terkonfirmasi, dan telah dilakukan isolasi mandiri,” paparnya.

Ketua RW 15, Hasanudin, mengatakan, pihaknya akan terus mendukung pemerintah dalam upaya penanggulan Covid 19 di wilyahnya.

“Kita terus berkolaborasi menjaga dan menanggulangi Covid-19, Kita siap siagakan dan siap lakukan penangananan,” pungkasnya. (AJ)