441 Guru PAUD Ikuti Ajang Kreatifitas Himpaudi Jakarta Timur 2022

Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Kota Administrasi Jakarta Timur Diah Anwar membuka Ajang Kreatifitas Guru Himpaudi Jakarta Timur 2022 di Kempi 2 Buperta Cibubur, Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (19/10/2022).

Dalam ajang itu digelar berbagai lomba, di antaranya lomba alat peraga edukatif,  mendongeng, tari kreasi, senam kreasi, lomba penyajian isi piringku dan paduan suara yang diikuti 441 peserta, guru-guru PAUD di Jakarta Timur.

Kegiatan itu merupakan bentuk kolaborasi antara PKK Kota Administrasi Jakarta Timur, Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 dan Wilayah 2 Kota Administrasi Jakarta Timur, serta Universitas MH Thamrin.

Bunda PAUD Kota Administrasi Jakarta Timur, Diah Anwar, dalam sambutannya berpesan kepada seluruh peserta didik PAUD Jakarta Timur untuk terus berkarya dan terus menanamkan keimanan kepada para anak-anak.

“Saya berpesan kepada para peserta didik dan orang tua hebat agar tanamkan kepada anak, tingkatkan keimanannya, akhlaknya, dan karena Jakarta Timur menjadi Kota Layak Anak, tempatkan anak-anak yang terbaik dan spesial serta berikan pelayanan yang terbaik untuk anak-anak di wilayah Jakarta Timur,” kata Diah.

Sementara itu, Ketua Himpaudi Kota Administrasi Jakarta Timur Reni Syeh Wilujeng mengatakan, kegiataan diselenggarakan untuk menumbuhkan bakat dan minat berkreasi dalam mendidik bagi para pendidik dan tenaga pendidik PAUD Himpaudi Jakarta Timur 2022.

“Untuk ikut memeriahkan ajang kreaatifitas para peserta didik Himpaudi Jakarta Timur dihadirkan sebanyak 700 suporter,” ujar Reni. (JS)