Petugas Penanganan Sarana Umum (PPSU) langsung menindaklanjuti aduan warga adanya turap longsor di Jalan SMA 64 RT 06 RW 06 Kelurahan Cipayung, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Senin (27/2/2023). Sebanyak 10 petugas dikerahkan untuk perbaikan.
"Longsornya Senin pagi, dan langsung ditanggulanggi PPSU sorenya. Sebanyak 10 petugas kami kerahkan dalam perbaikan turap yang longsor dan kemarin (Kamis) sore sudah selesai diperbaiki," kata Lurah Cipayung, Yulian Fathiniah kepada tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur, Jumat (3/3/2023).
Yulian menjelaskan, warga yang rumahnya berdiri di samping turap yang melaporkan longsor. Hujan yang terus menerus turun membuat mereka panik, khawatir rumah mereka roboh.
Dari pihak kelurahan sendiri memfasilitasi bantuan untuk penurapan sementara dengan menggunakan puing bekas bangunan agar bangunan dekat turap tidak roboh. Namun, dari kejadian itu, Yulian mengingatkan, kepada para pemilik rumah yang berdiri di dekat saluran, ada ketentuan terhadap jarak batas bangunan ke pinggir saluran.
"Ini menjadi perhatian bagi warga yang tinggal di pinggir saluran, ada ketentuan terhadap jarak batas bangunan ke pinggir saluran. Hal ini tentunya sebagai upaya antisipasi jika terjadi longsor seperti ini," ujarnya. (JS)