Perbaikan Turap Kali Petukangan RW 15 Rawa Terate Dikebut, Dua Bulan Rampung

Perbaikan turap longsor Kali Petukangan di RW 15 Kelurahan Rawa Terate sepanjang 230 meter diperkirakan rampung pada Juli mendatang.

Jakarta Timur, (30/5/2023) – Progres pembangunan pembuatan turap longsor Kali Petukangan RW 15 di Jalan Dr. KRT Radjiman Widyodiningrat, Kelurahan Rawa Terate, Kecamatan Cakung terus dikebut. Proses pembangunan diperkirakan akan rampung pada Juli mendatang.  

Kondisi pembuatan turap di Kali Petukangan RW 15 ditinjauan langsung oleh Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, Selasa (30/5/2023). “Alhamdulillah, proses pengerjaan yang kita tinjau berjalan baik, ini harapan seluruh warga RW 015 Kelurahan Rawa Terate," kata Walikota.

Walikota menjelaskan, pembangunan turap yang dilakukan Suku Dinas Sumber Daya Air Kota Jakarta Timur itu sudah dibahas dalam Musrenbang 2022 lalu, menyusul terjadinya longsor. 

“Kita tindaklanjuti, apa yang telah menjadi kebutuhan masyarakat. Semoga adanya pembangunan turap ini dapat bermanfaat besar,” ujarnya. 

Kepala Seksi Pemeliharaan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur, Puryanto menambahkan, perbaikan turap yang terdampak longsor memiliki panjang 230 meter dengan ketinggian 4,75 meter dan pembangunannya mengerahkan satu unit eskavator.

“Kita targetkan pembangunan turap akan rampung dua bulan mendatang, kita juga terimakasih kepada Pak Camat dan warga yang membantu melakukan pengawasan, sehingga pengerjaan dilakukan secara maksimal,” ungkapnya.

Mewakili warga RW 15, Lurah Rawa Terate, Jainudin, mengaku senang adanya progres pembuatan turap longsor. Dari pembangunan ini terdapat dua manfaat besar selain mengantisipasi luapan kali saat musim hujan juga adanya pelebaran jalan karena Jalan Inspeksi Kali Petukangan merupakan akses utama bagi aktivitas warga. 

“Alhamdulillah, kami bersyukur akan adanya pembangunan turap ini, selain kebutuhan bagi warga yang diusulkan berkali kali Musrenbang. Ada dua manfaat besar bagi warga pertama perbaikan turap yang bisa mengantisipasi banjir juga pelebaran jalan yang bermanfaat bagi lintasan aktivitas warga,” jelasnya. (AJ)