Walikota Jakarta Timur Kukuhkan Kepengurusan LPTQ

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana mengukuhkan 46 orang pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur Periode 2016-2018, di Ruang Rapat IV Blok A Lantai 2 Kantor Walikota Jakarta Timur, Kamis (2/6). Walikota berharap, kepengurusan yang baru dilantik ini mampu mewadahi serta memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam kegiatan pengembangan Tilawatil Quran.

“Terbentuknya pengurus LPTQ ini bertujuan untuk mampu dalam mewadahi dan memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam kegiatan Tilawatil Quran,” kata Walikota, dalam sambutannya.

Menurutnya, berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 191 Tahun 2015, LPTQ dibentuk untuk mewadahi dan memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam kegiatan pengembangan tilawatil Quran secara berjenjang mulai dari tingkat Kecamatan, Kota dan Provinsi. Terbentuknya LPTQ  di setiap tingkatan tersebut, diharapkan mampu melaksanakan tugas-tugas yang diamanatkan.

”Harapan saya jalankan amanat yang telah diemban. Yakni menyelenggarakan MTQ, Tilawah, Tahfiz, Khat Puitisasi serta Pameran Al-Quran. Kemudian meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengalaman ajaran Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari serta membentuk juga mengembangkan sentra-sentra Al-Quran,” tambahnya.

Walikota menjelaskan, apabila tugas ini dapat dilaksanakan maka dari Jakarta Timur akan muncul kader Qori-Qoriah yang berkualitas dan mampu berkompetisi di tingkat internasional tanpa harus main comot dari wilayah lain. Dirinya pun berharap, keberadaan LPTQ dapat memaksimalkan peran dan fungsinya ditengah-tengah arus perubahan gaya hidup yang cepat khususnya pada perkembangan pola kehidupan saat ini.

“LPTQ ini hendaknya berperan penting, tidak hanya sebagai lembaga yang mengembangkan tilawatil, namun dapat juga berperan dalam menumbuhkan nilai-nilai moral dan akhlaq kulkarimah, etika dan spiritual kehidupan berkeluarga, berbangsa dan bernegara yang berlandaskan Al-Quran. Lebih dari itu, LPTQ ini diharapkan juga mampu mensyiarkan ajaran nilai-nilai Islam terapan yang rahmatan lil alamin kepada masyarakat,” imbuhnya.

Sementara Itu, Kepala Bagian Pendidikan dan Mental Spiritual Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Timur Aceng Zaini mengatakan, dengan dikukuhkannya pengurus LPTQ Kota Administrasi Jakarta Timur ini dapat menjadi awal kebangkitan kader Al-Quran yang memberikan kontribusi terhadap peningkatan Iman dan taqwa kepada Allah SWT.

“Untuk mewujudkan generasi yang mempunyai karakter dan berakhlak mulia yang mampu meneruskan estafet pembangunan disegala bidang,” pungkasnya. (Ajid/Kominfomas JT)