Walikota Tinjau Kantor Panwaslu Jakarta Timur Yang Baru

Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Jakarta Timur tidak lama lagi akan menempati kantor barunya yang terletak di Lantai 2, gedung Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) Provinsi DKI Jakarta, Jalan Jatinegara Timur No. 55, Kelurahan Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara. Untuk memastikan kesiapan kantor yang sedang direnovasi tersebut, Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana meninjau ke lokasi, Sabtu (16/7).

“Renovasi sudah 90 persen, dan tidak terlalu lama sarana dan prasarana akan dilengkapi,” kata Walikota.

Sementara itu Sahrozi, Ketua Panwaslu Jakarta Timur, menyampikan ucapan terima kasih kepada walikota Jakarta Timur yang  telah banyak membantu pihaknya. “Terima kasih akan kehadiran Walikota meninjau gedung baru Panwaslu, mudah-mudahan ini menjadi semangat bagi kami untuk menjalani tugas pengawasan dengan baik,” ujar Sahrozi.

Menurut Sahrozi, pihaknya sedang memproses penerimaan pencalonan anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwscam). Sampai saat ini sedang dipleno calon berhak ikut tes tertulis yang akan dilaksanakan 23 Juli 2016, selanjutnya tanggal 26-28 Juli 2016 dilakukan tes wawancara dan pengumumannya  tanggal 30 Juli 2016.

“Untuk pelantikan anggita Panwascam akan dilakukan tanggal 31 Juli 2016,” ujarnya.

Dirinya berharap seleksi yang dilakukan pihaknya dapat berjalan mulus dan menghasilkan anggota Panwascam yang sesuai dengan harapan masyarakat. “Tentunya  diharapkan mereka dapat melakukan proses dan tugas dengan baik sesuai dengan perundang-undangan,” pungkasnya. (Jonathan/Kominfomas JT)